♥ CEMBURU♥

Daftar Isi [Tutup]
    Bismillaahir Rohmaanir Rohiim

    Berdasarkan ketentuan syari'at, cemburu itu boleh dibagi menjadi dua jenis, yaitu :

    1. Cemburu Yang Terpuji

    Cemburu ini adalah cemburu yang sesuai dengan kitab Allah dan Sunnah Rasul-Nya.
    Di antara contoh-contoh yang terpuji adalah:

    ¤ Cemburu terhadap hal-hal yang diharamkan Allah Subhanahu Wa Ta'ala.
    ¤ Cemburu terhadap kehormatan. Orang mukmin harus cemburu terhadap anggota keluarganya jika ada salah seorang di antara mereka yang mengotori kemuliaan atau kehormatan diri.

    Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda,

    "Tiga orang yang tidak masuk syurga, yaitu: Orang yang durhaka terhadap kedua orang tuanya, duyuts (orang yang tidak cemburu terhadap kehormatan) dan wanita yang perilaku kelaki-lakian."
    (Diriwayatkan Al-Bazzar).

    ¤ Cemburu terhadap waktu. Waktu merupakan sesuatu yang paling berhaga bagi ahli ibadah. Dia tentu akan cemburu jika kehilangan waktu. Sebab sekali saja kehilangan waktu, dia tidak akan dapat kembali lagi.

    2. Cemburu Yang Tercela.

    Cemburu yang tercela adalah cemburu yang berada pada keadaan-keadaan kejiwaan yang hina dan yang tidak dikekang oleh ketentuan-ketentuan syari'at. Maka tidak hairan jika pelakunya terseret kepada kebinasaan. Di antara contoh-contoh cemburu yang tercela adalah:

    ¤ Rasa cemburu suami yang berlebih-lebihan terhadap istrinya, sehingga menimbulkan buruk sangka yang tidak boleh diredakan dan seakan-akan tidak ada keraguan lagi. Maka dari itu di sebutkan dalam sebuah hadis:

    "Sesungguhnya ada di antara cemburu yang di sukai oleh Allah dan ada pula cemburu yang dibenci Allah. Cemburu yang disukai Allah adalah cemburu yang di sertai keragu-raguan. Sedangkan cemburu yang di benci Allah adalah cemburu yang tidak disertai keragu-raguan."

    ¤ Cemburu istri yang berlebih-lebihan terhadap suami, sehingga menyeretnya kepada perbuatan dosa dan maksiat, seperti ghibah, adu domba, dengi, iri dan dosa-dosa lainnya.

    # Adapun sebab-sebab cemburu yang tercela ialah:

    * Iman yang tipis dan melalaikan mengingat Allah.
    * Syaitan.
    * Penyakit hati, seperti dengki, hasad dan iri hati.
    * Suami tidak berbuat adil diantara istri-istrinya atau tidak memenuhi hak-haknya dan lebih mementingkan yang lain.
    * Merasa adanya kekurangan tanpa mahu memperbaiki diri.
    * Suami menyebutkan kebaikan wanita lain di hadapan istrinya.

    # Sedangkan cara menyembuhkan cemburu ialah:

    * Bertaqwa kepada Allah.
    * Mengingat-ingat pahala yang besar jika bersabr.
    * Menjauhi tempat-tempat yang biasa digunakan untuk pamer dan riya'.
    * Berbaik sangka.
    * Mengingat-ingat mati dan hari akhirat.
    * Berdo'a.
    Tinggalkan Komentar